Halaman

    Social Items

cara menurunkan berat badan
Cara menurunkan berat badan secara alami. Memiliki tubuh dengan berat badan kurang ideal, sedikit banyak akan memperngaruhi penampilan. Pasalnya, bagi yang berbadan gemuk akan lebih sulit menentukan gaya berpakaian yang cocok. Orang yang berbadan gemuk juga secara visual terlihat kurang sempurna.

Oleh karena itu, kini banyak yang berusaha mencari cara untuk diet atau menurunkan berat badannya tersebut. Namun tidak sedikit pula yang malah salah memilih cara diet dengan mengonsumsi pil-pil atau obat pelangsing instan, yang malah akan berdampak buruk bagi kesehatan tubuh nantinya. Maka, sebaiknya Anda memilih cara diet yang alami dan aman.

Cara Menurunkan Berat Badan Secara Alami


1. Menggunakan Strawberry 


Buah yang banyak disukai orang, terutama anak-anak ini ternyata bisa menjadi salah satu cara menguruskan badan yang efektif karena kandungan serat dan vitamin C yang tinggi. Vitamin C dalam strawberry tersebut mampu mengurangi lemak dalam tubuh yang menumpuk, yang menyebabkan Anda terlihat lebih gemuk.

Buah cantik yang mengandung kalori sangat sedikit ini dapat membantu proses metabolisme serta membersihkan usus. Sedangkan cara diet buah dengan strawberry sangatlah mudah, yaitu cukup mengonsumsinya setiap hari.

2. Diet Sehat dengan Buah Apel


Buah yang kaya akan serat dan vitamin ini juga mengandung 2,6 % AKG dan 52 Kkal. Buah yang sangat familier ini mudah untuk ditemukan dan digunakan sebagai salah satu cara menguruskan badan yang ampuh.

Jika mengonsumsinya secara rutin, buah apel juga dapat membantu mengecilkan perut, sehingga perut tidak akan nampak buncit lagi. Untuk hasil maksimal, Anda bisa mengonsumsinya dua kali dalam sehari.

3. Mengonsumsi Pisang


Buah untuk diet yang satu ini sangatlah mudah untuk ditemui dan harganya juga sangat terjangkau. Buah yang mengandung vitamin B6 yang tinggi ini dipercaya mampu membantu program diet dengan cara sangat mudah.

Jenis dari buah pisang ini sangatlah beragam, jadi Anda bisa memilih jenis pisang yang Anda sukai untuk proses menurunkan berat badan. Anda hanya perlu mengonsumsi minimal satu buah pisang perhari.

Dengan mengonsumsi buah pisang, rasa lapar Anda akan tertunda, menjaga sistem imun, dan mengurangi risiko terkena penyakit jantung.

4. Perbanyak Kelapa


Cara menurunkan berat badan dengan buah kelapa juga sangat mudah, cepat, dan tentunya enak. Buah kelapa dengan kandungan nutrisi dan mineral yang tinggi inidapat membantu meningkatkan dan memperlancar sistem metabolisme, sehingga akan cepat untuk menurunkan berat badan.

Karena buah ini bisa diolah menjadi berbagai olahan, sebaiknya Anda menghindari buah kelapa dalam olahan sudah menjadi santan untuk menghindari kolesterol menumpuk. Konsumsilah buah kelapa yang masih muda atau masih hijau. Asam lemak yang terkandung dalam kelapa muda juga mampu mempertahankan berat badan Anda.

5. Diet Buah Menggunakan Tomat


Kandungan gizi dan serat oligofruktosa akan memberikan efek kenyang dan menunda rasa lapar. Tomat yang kerap dijadikan olahan masakan atau lalapan tersebut sangat berperan untuk program diet Anda. Anda cukup mengonsumsinya minimal satu buah dalam sehari.


6. Buah Naga



Diet buah dengan buah naga dirasa paling ampuh efeknya, karena buah naga mengandung banyak vitamin dan mineral, seperti vitamin B1, B2, B3, dan C, zat besi, kalori, protein, fosfor dan kalsium.

Dengan banyaknya kandungan di dalamnya, akan sangat membantu program diet. Cara mengolahnya juga sangat beraneka, mulai dari jus buah naga, sereal buah naga, puding buah naga atau bisa langsung melalapnya.

Selain beberapa cara menurunkan berat badan dengan buah sebagai cara alaminya, Anda juga bisa menggunakan sayur untuk melengkapi program diet Anda. Namun lupa untuk tetap menjaga gaya hidup yang sehat, seperti rajin berolahraga, mengurangi begadang, alkohol, dan masih banyak lagi.


Cara Menurunkan Berat Badan Dengan Cepat Secara Alami

manfaat buah naga untuk kecantikan
Manfaat Buah Naga Untuk Kecantikan. Kecantikan memang merupakan suatu hal yang kerap digadang-gadangkan oleh sebagian besar kaum wanita. Namun kini tidak sedikit juga yang salah dalam melakukan perawatan untuk kecantikan wajah. Akibat tidak hati-hati dalam memilih produk kecantikan, alih-alih menjadi cantik dengan cepat dan murah, malah terkena berbagai penyakit, seperti kanker kulit akibat produk kecantikan yang bermerkuri.

Untuk mengantisipasi kemungkinan buruk tersebut, Anda juga bisa kok, tetap terlihat cantik dengan bahan yang aman dan alami. Misalnya menggunakan buah naga sebagai perawatan traisionalnya.

Khasiat Buah Naga untuk Kecantikan


1. Mencegah Penuaan Dini

Manfaat buah naga untuk kecantikan yang paling dicari salah satunya adalah untuk mencegah penuaan dini. Pasalnya kulit yang sudah tua atau keriput akan lebih sulit ditangani daripada masalah kulit lainnya.

Kandungan vitamin E-nya yang tinggi serta kandungan betacaroten sangat bermanfaat dalam menghambat sel-sel jahat tumbuh semakin banyak, yang dapat menyebabkan kulit tua lebih dini.

2. Mencegah dan Mengatasi Jerawat

Kandungan pada buah naga yang kaya akan vitamin C yang bersifat antioksidan dapat membantu menjaga dan melindungi kulit dari radikal bebas. Dengan wajah yang bebas dari kotoran dan radikal bebas, akan mencegah jerawat datang.

Tidak hanya itu, buah naga juga mampu mengatasi jerawat membandel pada wajah, jika perawatan dilakukan dengan rutin.

3. Menghaluskan dan Melembabkan Kulit

Selain untuk mengatasi masalah kecantikan lainnya, ternyata manfaat buah naga untuk ibu hamil juga sangat banyak, khususnya untuk melembabkan kulit. pasalnya saat hamil, kulit akan menjadi lebih pucat dan kering. Oleh karena itu, dengan kandungan vitamin B3, buah naga mampu melembabkan kulit yang kering serta melembutkan kulit yang kasar.

4. Melindungi Kulit dari Paparan Sinar Matahari

Khasiat buah naga untuk kecantikan lainnya yaitu sebagai sunblock atau pelindung dari paparan sinar UV yang tak baik untuk kesehatan kulit. Dengan kandungan antioksidannya, buah naga mampu melindungi kulit dari buruknya paparan sinar UV yang bisa menyebabkan kulit nampak gosong

5. Manfaat Buah Naga Merah untuk Diet

Bagi yang tengah menjalani program diet, Anda bisa mengonsumsi buah naga sebagai pengganti asupan nutrisi. Dengan kandungan seratnya yang tinggi, buah naga mampu mengikat lemak jahat pada tubuh sehingga akan memperlancar proses pencernaan dan menyukseskan program diet Anda.

Manfaat Kulit Buah Naga untuk Wajah


Sebaiknya jangan langsung membuang kulit buah naga setelah mengambil dagingnya, karena kulitnya pun memiliki banyak kandungan dan manfaat. Dengan kandungan pentacydic, sepertitripene, dan taraxast yang bersifat antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas.

Dengan menggunakan kulit buah naga sebagai masker, akan melindungi kulit Anda saat berada di luar ruangan dan terkena paparan sinar matahari.

Cara mengolah Buah Naga Menjadi Masker Wajah


Buah naga juga sering kali dijadikan sebagai masker. Masker buah naga dengan madu bisa untuk mengatasi kulit kasar dan flek hitam. Caranya yaitu:

  • Ambil buah naga yang segar secukupnya
  • Lalu kupas dan cuci bersih buah naga
  • Setelah itu ambil dagingnya dan haluskan
  • Campurkan 2 sdm madu murni dalam adonan buah naga tersebut
  • Aduk hingga keduanya tercampur dengan rata
  • Oleskan pada wajah secara menyeluruh
  • Diamkan hingga mengering, lalu bilas dengan air bersih
  • Lakukan secara rutin satu minggu dua kali untuk hasil maksimal

Manfaat buah naga untuk kecantikan sebenarnya tidak hanya pada buahnya saja, melainkan pada kulit serta batangnya juga. Dengan banyaknya kandungan di dalamnya, membuat buah naga sebagai salah satu buah yang bisa Anda gunakan untuk berbagai masalah.

Selain itu, cara mengolahnya juga beragam, baik untuk menggunakan luar seperti masker dan lulur, juga bisa digunakan dari dalam, seperti teh kulit buah naga, jus buah naga, serta puding buah naga.

5 Manfaat Buah Naga Untuk Kecantikan

manfaat buah naga untuk ibu hamil
Manfaat buah naga untuk hamilMasa kehamilan seorang ibu yang rata-rata berlangsung selama 9 bulan merupakan masa yang paling memerlukan perhatian lebih. Baik dari gaya hidup, maupun kesehatan jasmani dan rohani.

Selama mengandung, ibu hamil juga tidak boleh memakan sembarang makanan, dan mengonsumsi obat tanpa resep dari dokter. Bahkan terkadang obat-obatan berbahan kimia tersebut malah membahayakan ibu hamil serta janinnya.

Oleh karena itu, untuk alternatif dalam menjaga kesehatan ibu hamil, Anda bisa memilih pengobatan alami, seperti memanfaatkan buah naga. Buah dari pohon kaktus tersebut ternyata memiliki banyak manfaat untuk ibu hamil.

Manfaat Buah Naga Untuk Ibu Hamil yang Terjamin Aman dan Berkhasiat


Khasiat Buah Naga Untuk Ibu Hamil


1. Menguatkan Pertumbuhan Tulang Janin

Dengan kandungan kalsium di dalamnya, buah naga merah mampu membantu menguatkan gigi dan tulang bagi sang ibu pada masa kehamilannya. Selain itu, kandungan fosfor dan kalsiumnya juga dapat membantu pertumbuhan tulang untuk janin.

2. Pembentukan Sel Darah Merah

Zat besi yang terkandung dalam buah naga mampu membantu tubuh memproduksi sel darah merah, sehingga ibu hamil terhindar dari anemia.

3. Mencegah Dehidrasi

Manfaat buah naga untuk ibu hamil berikutnya adalah untuk memberi kebutuhan air yang cukup bagi ibu hamil, karena pada buah naga mengandung sekitar 90 persen jumlah air dari keseluruhan kandungan di dalamnya.

4. Mencegah bayi Lahir Prematur dan Cacat

Pada masa kehamilan ibu hamil sangat membutuhkan asupan nutrisi yang cukup untuk melindungi janin dari keguguran dan lahir tidak normal. Kandungan yang ada di dalamnya antara lain asam folat dan vitamin.

5. Menjaga Kelembaban Kulit

Manfaat buah naga untuk kecantikan ternyata berlaku juga bagi ibu hamil. Hal tersebut dikarenakan saat hamil, wajah dan kulit ibu hamil akan cenderung lebih pucat serta terlihat tidak segar. Namun dengan kandungan vitamin B3-nya, buah naga akan membantu kulit menjadi lebih lembab.

Baca juga : Beberapa Buah Yang Bermanfaat Untuk Ibu Hamil

Cara Cepat Hamil dengan Buah Naga


Dengan kandungan Vitamin E yang tinggi, buah naga, khususnya buah naga merah, khasiat buah naga dipercaya mampu membantu meningkatkan kesuburan baik untuk pria maupun wanita.

Manfaat Buah Naga Untuk Ibu Menyusui


Mengonsumsi buah naga bagi ibu menyusui akan memberikan asupan mineral, vitamin, serat dan karbohidrat pada si bayi dan sebagai sumber energi serta gizi bagi ibu menyusui. Selain itu, dengan mengonsumsi buah naga, daya tahan ibu menyusui akan tetap terjaga.

Cara Mengolah Buah Naga


1. Jus Buah Naga

Sebagai sumber energi untuk proses persalinan, manfaat buah naga juga sangat baik bagi ibu yang menyusui. Sedangkan untuk cara pengolahannya yaitu:

  • Ambil 3-5 buah naga segar, lalu cuci bersih
  • Kemudian kupas dan cuci lagi dan haluskan dengan blender
  • Tambahkan 350 ml susu dan 500 ml air, lalu masak dengan api sedang
  • Setelah diangkat, saring, dan campurkan dengan madu secukupnya
  • Jus buah naga siap disajikan


2. Puding Buah Naga

Selain diolah sebagai jus atau olahan minuman, Anda juga bisa mengolah buah naga sebagai camilan, yaitu menjadi puding buah naga dengan tampilan yang lebih menarik dan menggugah selera. Berikut cara mengolahnya:

  • Siapkan terlebih dahulu 1 bungkus bubuk puding, 1 buah naga, 2 sdm madu dan susu ibu hamil, serta air secukupnya
  • Kemudian masukkan air dan bubuk puding tersebut dan dimasak dengan api kecil
  • Setelah buah naga di kupas dan dicuci bersih, haluskan dengan blender
  • Lalu masukkan dalam rebusan bubuk puding tersebut dan tambahkan dengan susu dan madunya
  • Aduk hingga rata, tunggu sampai mendidihm lalu angkat


Selain manfaat buah naga untuk hamil seperti di atas, buah naga juga sangat bermanfaat untuk Mencegah Terkena Infeksi Mikroba, menyuplai energi lebih, mencegah kanker dan masih banyak lagi. Serta bagi Anda yang tidak menyukai jus maupun puding, Anda juga bisa mengolah buah naga menjadi sereal.

5 Manfaat Buah Naga untuk Ibu Hamil, Wanita Harus Tahu!

manfaat buah naga merah
Manfaat buah naga merah bagi kesehatan. Memiliki tubuh yang sehat tentunya harapan semua orang, baik itu sehat jasmani maupun rohani. Sehat merupakan kondisi dimana tubuh merasa stabil, dan sistem koordinasi pada masing-masing bagian tubuh berjalan normal.

Namun, kini semakin majunya zaman, semakin beragam pula masalah kesehatan tubuh yang muncul, sehingga mendorong banyaknya inovasinya untuk mengatasi  masalah kesehatan tersebut.

Terlalu banyak mengonsumsi obat-obatan dalam jangka panjang atau salah mengonsumsi obat malah akan semakin memperparah kesehatan. Oleh karena itu, tak ada salahnya jika Anda memilih obat atau ramuan tradisinonal yang jelas aman, misalanya buah naga. Karena manfaat buah naga sangatlah baik untuk menjaga kesehatan dan mengatasi masalah kesehatan.

Manfaat & Khasiat Buah Naga Merah


Khasiat Buah Naga untuk Berbagai Masalah Kesehatan


Dengan kandungan buah naga yang beragam, banyak pula manfaat buah naga untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan. Menggunakaan buah naga sebagai alternatif pengobatan merupakan salah satu solusi yang tepat, karena buah naga sendiri tidak memiliki efek buruk.

Berbagai masalah kesehatan yang bisa diatasi dengan buah naga, antara lain:

1. Sebagai Dtoksifikasi

Buah naga sebagai sumber antioksidan yang tinggi, mampu mengurangi serta menangkal radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh, sehingga membantu proses detoksifikasi atau pengeluaran racun berjalan lancar.

2. Mencegah Kanker Prostat

Dengan kandungan lycopene yang bersifat antioksidan, serta kandungan lain seperti fosfor, vitamin B2 dan C, kalsium, dan serat yang tinggi mampu mengeluarkan racun logam dalam tubuh yang bisa mengakibatkan munculnya kanker.

3. Mencegah Diabetes

Kandungan antioksidan yang berfungsi membunuh sel-sel jahat, mampu mencegah diabetes melitus, selain karena kandungan gula yang rendah pada buah naga.

4. Mencegah Serangan Jantung dan Tekanan Darah Tinggi

Kandungan lycopene, selain mampu mencegah kanker juga berfungsi untuk menurunkan risiko penyakit jantung dan tekanan darah tinggi. Tidak hanya itu, biji buah naga juga mengandung lemak omega 3 dan 6 yang berperan untuk meringankan gangguan kardiovaskular.

5. Mengatasi Masalah Pencernaan

Manfaat buah naga karena Seratnya yang tinggi mampu mengatasi masalah pencernaan dan mengobati sembelit.

6. Meningkatkan Nafsu Makan

Vitamin B1 dan B2 yang terkandung dalam buah naga ternyata mampu meningkatkan nafsu makan, jika Anda mengonsumsinya secara rutin. Khususnya bagi anak-anak yang masih dalam masa pertumbuhan.

Manfaat Buah Naga untuk Kecantikan dan Cara Menggunakannya


Berbagai kandungan buah naga ternyata sangat berperan untuk urusan kecantikan, khususnya para wanita. Dengan kandungan vitamin B3, vitamin E, dan mineral alami pada buah naga dapat membantu berbagai masalah kecantikan, seperti:

  • Mencegah penuaan dini
  • Melembabkan kulit
  • Menghaluskan kulit
  • Mencegah serta menghilangkan jerawat
  • Mengobati kulit yang terkena luka bakar
  • Melindungi kulit dari sinar UV

Tidak hanya itu, cara penggunaan buah naga sebagai perawatan kecantikan juga bermacam-macam. Anda bisa menggunakannya sebagai masker, lulur dan lain-lain. berikut cara mengolah buah naga sebagai masker:

  • Pilih buah naga yang masih segar
  • Kupas buah naga tersebut atau belah menjadi dua, lalu ambil dagingnya
  • Hancurkan buah naga hingga halus dan berbentuk seperti pasta
  • Kemudian oleskan secara menyeluruh pada wajah yang sudah dibersihkan
  • Biarkan hingga mengering, lalu bilas bersih

Manfaat Buah Naga untuk Ibu Hamil


Khasiat buah naga tidak hanya berlaku untuk kesehatan dan kecantikan saja, melainkan untuk tumbuh kembang janin dan kesehatan ibu hamil. Kandungan buah naga seperti asam folat, serat, vitamin dan lain-lain, mampu membantu proses pembentukan sel darah merah, menguatkan tulang janin, membantu pembentukan otot bayi, dan bahkan membantu mencegah bayi lahir cacat.

Penggunaan buah naga sebagai pengobatan tradisional sangat tepat, karena pada buah naga tidak memiliki efek samping yang buruk selama mengonsumsinya sesuai dosis dan takaran. Selain manfaat buah naga yang sangat banyak, cara pengolahannya juga banyak. Anda bisa mengonsumsinya langsung atau diolah dahulu sebagai jus, puding dan lain-lain.

6 Manfaat Buah Naga Merah Bagi Kesehatan

kandungan buah naga
Kandungan Buah Naga. Buah naga merupakan buah yang dihasilkan oleh jenis bunga kaktus dengan marga Selenicereus dan Hylocereus. Buah yang berasal dari Amerika Tengah, Amerika Selatan, dan Meksiko ini awalnya hanya digunakan sebagai tanaman hias oleh orang Perancis pada tahun 1870. Kemudian karena dianggap membawa berkah, buah naga oleh orang China digunakan sebagai persembahan di altar.

Buah naga sendiri terdiri dari banyak jenis, seperti buah naga putih, kuning, hitam, orange, merah dan super merah. Beda jenis, berbeda pula manfaat dan kandungan buah naga tersebut.

Beberapa Kandungan dan Manfaat Buah Naga


1. Manfaat Buah Naga untuk kecantikan


Perawatan kecantikan kini semakin maju dari masa ke masa, namun tidak ada salahnya Anda menggunakan bahan alami, seperti buah naga untuk masalah kecantikan. Salah satu jenis buah naga yang bisa Anda gunakan adalah buah naga merah.

Dengan kandungan buah naga merah yang kaya akan vitamin dan mineral, akan membantu Anda dalam merawat wajah serta kulit. Buah naga merah dipercaya sejak dulu untuk mencegah penuaan dini, melembabkan dan menghaluskan kulit, digunakan sebagai sunblock, mengatasi jerawat dan masih banyak lagi.

Dengan banyaknya kandungan buah naga, menjadikan buah naga bisa diolah dengan banyak cara, salah satu cara pengolahannya yang mudah, yakni:

  • Ambil buah naga dengan ukuran sedang
  • Setelah itu, kupas dan bersihkan buah naga
  • Tambahkan dengan ½ gelas air putih lalu hancurkan atau blender hingga halus
  • Kemudian saring dan buanglah ampasnya
  • Oleskan pada seluruh wajah atau bagian kulit yang ingin dirawat
  • Tunggu hingga mengering, lalu bilas hingga bersih
  • Untuk hasil optimal, lakukanlah seminggu sekali


2. Manfaat Buah Naga untuk Kesehatan


Tidak hanya untuk kecantikan, khasiat buah naga juga sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh dan mengatasi berbagai masalah kesehatan, dari masalah kesehatan biasa hingga kanker. Kandungan buah naga yang kaya akan vitamin, fosfor, serat dan kalsium, ternyata mampu membantu pencegahan kanker prostat.

Masalah kesehatan lain yang bisa diatasi dengan buah naga antara lain, membantu detoksifikasi, mencegah diabetes, serangan jantung dan tekanan darah tinggi, masalah pencernaan, meringankan batuk, asma, memperlancar peredaran darah dan masih banyak lagi manfaat buah naga untuk kesehatan.

Adapun cara pengolahan buah naga sangat beraneka, salah satunya sebagai puding. Bagi Anda yang ingin mencobanya, berikut cara pengolahannya:

  • Ambil buah naga secukupnya lalu haluskan dengan blender
  • Kemudian, masukkan agar-agar hingga mendidih, setelah itu masukkan buah naga yang sudah halus tadi
  • Aduk terus hingga tercampur secara merata
  • Anda juga bisa menambahkan susu agar puding tersebut semakin lezat
  • Kemudian masukkan pada wadah atau cetakan, dan masukkan kulkas


3. Manfaat Buah Naga untuk Ibu Hamil


Selain baik untuk kesehatan tubuh, ternyata berbagai kandungan buah naga merah sangat baik dikonsumsi untuk kesehatan ibu hamil dan janin. Khasiat buah naga mulai dari vitamin C-nya yang membantu pertumbuhan tulang dan gigi serta mendukung pertumbuhan janin agar sehat.

Tidak hanya itu, buah naga juga merupakan sumber karbohidrat yang tinggi dan lemak sehat, serat, zat besi, serta antioksidan yang dapat menjaga kesehatan dari masa kehamilan hingga membantu memperlancar proses persalinan, bahkan saat menyusui.

Cara mengonsumsinya sangatlah mudah, yaitu:

  • Ambil buah naga secukupnya, usahakan jangan memilih yang terlalu matang
  • Kemudian belah buah naga menjadi dua tepat di tengahnya
  • Setelah itu, langsung keruk dengan sendok
  • Simpan dalam kulkas jika menginginkan buah naga dalam keadaan segar dan dingin

Dengan berbagai kandungan buah naga, masalah kesehatan, kecantikan, dan kesehatan ibu hamil bisa diatasi dengan sangat mudah.  Dengan tidak melupakan untuk menjaga gaya hidup yang baik, Anda bisa mengonsumsi buah naga dengan beraneka cara pengolahan.

Ternyata Kandungan Buah Naga Banyak Manfaatnya